Loading...

Tips & Tricks Cara Menghilangkan Bau Badan

Cara Menghilangkan Bau BadanMasalah bau badan tentu adalah yang tidak diinginkan oleh setiap orang, tak perduli pria ataupun wanita. Namun jangan khawatir, seperti yang dikutip dari Mom & Kiddie, dr. Eddy Karta, SpKK dari Edmo Clinic Jakarta memberikan penjelasan untuk anda mengenai cara mengusir bau badan :

* Mandilah secara rutin dua kali sehari. Perhatikan secara khusus daerah ketiak dan selangkangan saat bersabun. Pastikan anda membersihkannya dari sisa deodoran dan bahan apapun.

* Untuk membantu mengurangi bau badan, anda bisa menggunakan sabun antibakterial untuk daerah ketiak dan selangkangan.

* Gunakan antiperspiran yang bisa membantu mengurangi produksi keringat, misalnya yang mengandung aluminium chlorida. Untuk menutuip bau, anda bisa menggunakan deodoran. Namun bila kombinasi parfum dalam deodoran tidak berhasil untuk menutupi bau badan dan kombinasinya malah semakin membuat bau yang tidak menyenangkan, maka anda bisa menggunakan spray atau roll on yang hanya bersifat antiperspiran saja.

* Gunakanlah bahan pakaian yang menyerap keringat, misalnya katun.

* Pakailah selalu pakaian yang bersih. Jika anda termasuk yang mudah berkeringat, tidak ada salahnya untuk mengganti pakaian yang basah untuk mengurangi bau badan.

* Hindari mengonsumsi makanan yang terlalu pedas dan yang bera­roma tajam seperti bawang, daging kambing, kari, jengkol, atau durian. Jika sulit dihindari, cobalah untuk menguranginya sedikit demi sedikit.

* Perbanyak untuk mengonsumsi air putih dan juga sayuran.

* Lakukan pencukuran rambut ketiak secara rutin. Rambut ketiak yang tidak lebat akan membantu mempermudah proses penguapan keringat lebih cepat sehingga bakteri tidak keburu memecah keringat tersebut.

Loading...
Tips & Tricks Cara Menghilangkan Bau Badan | chsa | 4.5