Cara Merubah File PDF ke Word (RTF)
Merubah file PDF ke Word biasanya dilakukan untuk mengedit file PDF, karena seperti yang kita tahu sulit bila kita langsung mengedit file PDF, kalaupun bisa maka kita harus menggunakan software atau aplikasi PDF Editor yang biasanya kita akan dikenakan biaya untuk setiap lisensinya. Alternatif terbaik untuk mengedit file PDF adalah dengan merubah formatnya dari PDF menjadi format Word (*.RTF). Salah satu layanan yang bisa kita gunakan adalah PdfOnline.com
Cara Merubah File PDF ke Word (RTF) Menggunakan PdfOnline.com
- Buka halaman http://www.pdfonline.com/pdf-to-word-converter/
- Langsung saja klik pada “Browse” untuk mencari lokasi file PDF yang akan dikonversi ke format RTF atau Word
- Klik tombol “CONVERT” untuk menjalankan proses konversi PDF ke RTF
- Tunggu sampai prosesnya berjalan dan selesai. Klik pada link “click here” untuk mendownload file jadinya. Filenya nanti dalam format .ZIP
Semoga informasi cara merubah file PDF menjadi Word (RTF) diatas dapat bermanfaat.