Beragam jenis olahraga untuk mengaktifkan badan
Agar tubuh tetap aktif dan terjaga kebugarannya, maka diperlukan beberapa olahraga untuk menggerakkan badan. Fitness, ngegym atau berenang sudah menjadi olahraga yang terlalu umum, karena itu diperlukan alternatif olahraga lain yang lebih fun dan menyehatan. Bagi anda yang ingin mencoba olahraga yang bisa mengaktifkan badan dan menjadi penghilang rasa stres, sebaiknya cobalah beberapa pilihan olahraga berikut.
1. Muaythai
Seni beladiri yang berasal dari negeri gajah putih ini adalah salah satu jenis olahraga yang disukai oleh kaum muda. Sudah terlalu bosan ngegym dan ingin mencari pengalaman baru saat berolahraga membuat banyak orang memilih olahraga muaythai. Carilah beberapa tempat atau komunitas yang mengadakan jenis beladiri ini agar anda dapat menemukan tempat yang tepat untuk memanasakan badan anda.
2. Kickboxing
Tak jauh bebeda dengan muaythai, kickboxing juga merupakan salah satu olahraga yang tepat untuk mengaktifkan badan anda. Stretching dan pemanasan sebelum mulai yang dilanjutkan dengan latihan memukul atau menendang dengan baik akan membuat tubuh menjadi lebih bugar karena gerakannya yang luwes dan alami. Namun sebelum mencoba latih tanding, sebaiknya perhatikan keamanan dan keselamatan anda terlebih dahulu dengan mempelajari teknik dasar olahraga ini.
3. Salsa
Bagi anda pecinta musik khas amerika latin, berdansa salsa merupakan pilihan ideal. Meskipun identik dengan dansa, salsa juga merupakan salah satu jenis olahraga karena akan menggerakan tubuh dengan lebih luwes. Rutin bersalsa dalam waktu yang konsisten dapat membantu membakar lemak dan menurunkan berat badan anda.
4. Taichi
Meskipun identik dengan olahraga untuk orangtua, tak ada salahnya mencoba taichi sebagai opsi menarik dari olahraga yang sedang anda cari. Gerakannya yang alami dan menyesuaikan dengan kondisi alam bisa membuat tubuh lebih sehat dan rileks, karena selain menggerakan badan olahraga ini juga mampu mengatur ritme pernapasan anda.
Olahraga tak harus dengan melakukan gerakan-gerakan kaku atau yang sudah umum dilakukan oleh masyarakat. Dengan altrenatif pilihan olahraga lain yang lebih mengaktifkan badan maka tubuh akan menjadi lebih sehat secara alami. Carilah olahraga yang anda sukai dan cocok untuk tubuh anda, berkumpulah dalam komunitasnya dan berolahragalah dengan lebih fun dan menyehatkan.