Bantu Tubuh Anda Kembali Sehat dan Fit dengan Sarapan Sup Ayam
Mengerjakan tugas di kantor akan menjadi kurang maksimal bila tubuh Anda sedang kurang sehat. Bila Anda sedang merasa kurang sehat pagi ini, cobalah makan sup ayam.
Selain enak, mengkonsumsi sup ayam hangat di pagi hari ternyata punya manfaat yang hebat untuk tubuh kita. Menurut hasil penelitian dari University of Nebraska Medical Center, sup ayam dan isi di dalamnya bisa membantu menghentikan pergerakan neutrophils yang seringkali menyebabkan penyakit flu.
Sup ayam biasanya dibuat dari ayam yang direbus dan sayuran seperti buncis, wortel, seledri, dan bawang putih yang bisa mencukupi kebutuhan vitamin, protein, dan serat yang dibutuhkan untuk energi sepanjang hari.
Hasil studi lainnnya juga menyebutkan bahwa makan sup ayam yang masih panas lebih efektif untuk mengatasi hidung tersumbat dari pada air panas biasa. Karena bisa membersihkan sekresi atau lendir hidung dari virus dan bakteri patogen.
Banyaknya manfaat dari sup ayam ini tidak terlepas dari bahan-bahan yang digunakan. Daging ayam mengandung protein yang tinggi yang membuat perut kenyang lebih lama sekaligus memberikan energi tambahan untuk tubuh saat sedang lesu.
Sementara itu, potongan wortel dalam sup ayam bisa membuat warna hidangan jadi semakin cerah sekaligus menyediakan beta carotene yang diubah menjadi vitamin A yang baik untuk menjaga kesehatan mata. Sedangkan seledri kaya akan serat dan juga vitamin C. Kedua sayuran ini sangat baik untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan juga melawan infeksi.